Telepon

+6221 2933 4499

Detail Produk

PENZSTAR MULTI-GRADE SILVER 20W 50 SF/CC

PENZSTAR MULTI-GRADE SILVER adalah pelumas dengan tingkat kekentalan ganda yaitu SAE 20W50 yang khusus diciptakan untuk mesin 4 langkah. Pelumas ini dibuat menggunakan bahan dasar pelumas berkualitas tinggi dan paket additif khusus yang lengkap. PENZSTAR MULTI-GRADE SILVER dirancang untuk memberikan perlindungan terhadap keausan, kebersihan mesin dan tahan terhadap oksidasi serta kekentalan pelumas yang stabil.

Aplikasi

PENZSTAR MULTI-GRADE SILVER dirancang untuk mesin kendaraan bermotor 4 langkah juga mesin peralatan pengangkutan, mesin pembajak , mesin penggiling, traktor, kompresor, generator dan sejenisnya. PENZSTAR MULTI-GRADE SILVER adalah pelumas mesin yang mengandung detergen dan melampaui persyaratan spesifikasi API SF/CC. Pelumas ini memenuhi spesifikasi yang dipersyaratkan oleh produsen-produsen kendaraan bermotor dari Jepang, Eropa dan Amerika maupun Asia.

Keuntungan

  • Mengurangi keausan mesin dan memperpanjang umur mesin
  • Ketebalan lapisan film yang stabil untuk mencegah kontak langsung permukaan logam
  • Melindungi mesin dari kondisi operasi yang berat (putaran & kecepatan tinggi)
  • Memperlambat terbentuknya deposit yang merugikan di bagian bagian penting mesin
  • Mencegah terjadinya karat dan korosi
  • Melampaui spesifikasi API SF, SF/CC
  • Mengandung semua jenis additif yang diperlukan mesin sehingga tidak perlu tambahan additif
  • Mesin mudah dihidupkan pada saat dingin

Kandungan Tipikal Fisika dan Kimia PENZSTAR MULTI-GRADE SILVER

Butuh Informasi Atau Ingin Bekerjasama?

Kami Siap Melayani Anda